Disdikbud Kutim Siapkan Beasiswa S2 untuk Tingkatkan Kualitas Guru TK dan PAUD
KUTIM, LININEWS – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutai Timur (Kutim) berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerahnya dengan memberikan beasiswa S2 bagi guru Taman Kanak-Kanak (TK) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Negeri. Program ini bertujuan untuk mempersiapkan pengajar berkualitas yang akan mendidik generasi penerus bangsa.
Plt. Kabid Pembinaan PAUD dan PNF Disdikbud Kutim, Heri Purwanto, menjelaskan bahwa langkah ini diambil sebagai bentuk dukungan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan pendidikan usia dini. “Saat ini kami akan berikan beasiswa lanjutan atau beasiswa S2 untuk guru-guru TK dan PAUD Negeri yang ada di Kutai Timur,” ujarnya, Selasa (05/11/2024).
Peran guru sangat krusial dalam menciptakan bibit unggul di Kutai Timur. Oleh karena itu, Disdikbud Kutim berupaya untuk memastikan bahwa tenaga pengajar memiliki kualifikasi yang relevan dengan pembelajaran terkini. “Jika kita ingin mendapatkan hasil yang maksimal dari generasi muda, kita perlu memberikan pendidikan yang baik kepada para gurunya. Dengan beasiswa S2, diharapkan kualitas pengajar kita akan berada di atas rata-rata,” tegas Heri.
Disdikbud Kutim menyediakan kuota sebanyak 85 beasiswa S2 bagi guru TK dan PAUD yang saat ini telah menyelesaikan pendidikan S1. “Kami berharap dengan adanya beasiswa ini, Kutai Timur dapat menyambut Indonesia Emas 2045 dengan SDM yang berkualitas,” tambahnya.
Dengan inisiatif ini, diharapkan tidak hanya kualitas pendidikan yang meningkat, tetapi juga daya saing generasi muda Kutai Timur dalam menghadapi tantangan masa depan. (*)
Tinggalkan Balasan